Selamat datang di LKP-Smart Computer, tempat untuk berbagi dan memberi informasi

12 Sept 2014

Belajar Menjadi Wirausaha

,
Kata yang sering kita dengar dan sering kita bayangkan akan kemudahan dan kesuksesannya, benarkah demikian? Menurt saya seorang wirausaha adalah seseorang yang mampu dan mau untuk dapat melihat dan menangkap peluang usaha sehingga mampu dikembangkan secara mandiri serta tidak terpaku secara garis perintah. Dalam arti kata wirausaha memberikan seseorang untuk dapat lebih mengembangkan kemampuan secara individual, dan mampu membuka jalan dalam menemukan solusi pemecahan masalah. Seperti kita lihat sekarang ini banyak sekali lulusan dari tingkat SMA/Sedarajat sampai Perkuliahan hanya menjadi pengangguran aktif. Dari sini kita perlu mengoreksi ulang apakah langkah pemerintah yang kurang mengenai sasaran ataupun dari masyarakat sendiri yang kurang mendukung adanya program-program pemerintah. Terlepas dari semua ini harusnya kita mempunyai langkah startegis bagaimana menjadikan manusia yang produktif. Berwirausaha ini dapat memberikan kita jalan untuk dapat mengembangkan kemampuan diri. Langkah berwirausaha ini penulis memberikan langkah sukses untuk menjadi wirausaha yang berhasil, adapun langkahnya sebagai berikut :
1.    Mampu mengenali peluang usaha.
2.    Mempunyai pengalaman.
3.    Mampu dan mau.
4.    Menentukan tempat usaha.
5.    Membuat rencana pemasara.
Demikianlah langkah-langkah bagaimana menjadi wirausahawan yang mandiri dan mampu bersaing dengan dunia usaha yang semakin maju. 

0 comments to “Belajar Menjadi Wirausaha”

Post a Comment

Untuk membuat blog ini tetap bermanfaat silahkan tinggalkan pesan.

 

Lkp-Smart Computer Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger Templates